BIOGRAFI KIM HEECHUL-Super Junior
Annyeong elf..aku ingin menulis Biografi dari Cinderella of Super Junior tidak lain dantidak bukan adalah KIM HEECHUL,biografi ini ku persembahkan untuk PETALS yang mencintai seorang KIM HEECHUL yang luar biasa.
PROLOG
Sekilas bila di tanya siapa itu Kim Heechul? Pasti kita akan mendapat jawaban “salah satu member dari Boyband asal korea selatan Super Junior” , seperti apa dia? “tampan,tapi memiliki sifat kekanak-kanakan,tempramental,tidak mau mengalah,tidak bisa diam,kasar,pembuat masalah bagi grupnya,sering bertengkar dengan member grupnya,mungkin dia gay! Karna suka mencium sesama jenisnya…” ,apa keahliannya? “dia tidak bisa apa-apa! menyanyi tidak bagus apalagi menari! Dia hanya beruntung bisa menjadi member super junior!” selintas mungkin itu yang akan di katakan orang-orang yang tidak mengenal Heenim tapi tahukah kamu biarpun dia kelihatan selalu ceria tapi sebenarnya dia adalah orang yang kesepian yang butuh banyak perhatian,dia orang yang baik hanya saja kadang-tidak bisa mengontrol emosinya,mari kita lihat lebih jauh cerita uri Heenim.
BIOGRAFI KIM HEECHUL
“setiap orang pasti akan ingin mendapat nilai 100 dalam setiap ujian tapi tahukah kamu nilai 100 itu sangat sulit di dapat sama sulitnya seperti kamu sedang bermimpi”
Kisah si Heenim kecil
Heenim adalah seorang anak yang berasal dari daerah Hoengseong,Gangwon-do dia lahir pada tanggal 10 juli 1983 disana di tempat kakek-neneknya juga lahir,dia di besarkan di Wonju,Gangwon-do dimana orangtuanya masih menetap di sana hingga sekarang.dia memiliki seorang noona,Kim Heejin(yang lebih tua darinya satu tahun).Heenim mengaku dia tidak memiliki kenangan dengan noonanya di karenakan dia selalu ikut orangtuanya berpindah-pindah rumah karna pekerjaan sedangkan noonanya tinggal bersama kakek-nenek mereka.
Heenim sekolah di taman kanak-kanak Myungduk,sekolah dasar Shinwoo,sekolah menengah Jinkwang,sekolah menengah atas Wonjoogongup dan terakhir di Sangji university.
Heenim kecil selalu merasa kesepian karna pekerjaan orangtuanya yang berpindah-pindah menyebabkan dia kehilangan teman-temannya . Eommanya selalu berkata dia adalah anak yang baik karna tidak pernah meminta apapun dan jarang menangis,image pretty boy memang sudah melekat sejak kecil padanya bahkan ada kasus ketika dia ke salah satu department store para pegawai di sana selalu menawarinya sepatu untuk anak perempuan!(my yeobo..sabar ya…),bakat merayu Heenim pun sudah ada sejak kecil dia pernah berhasil membujuk ahjumma tetangga sebelah rumahnya untuk membujuk ibunya membukakan pintu ketika dia di kunci dari dari luar hanya dengan memasang tampang komikal yang memelas ahjumma tetangga sebelah pun sukses di rayu!
Dia selalu di lupakan teman-temannya tapi dia selalu bias balas dendam!(ckckck),Heenim kecil jarang berbagi masalah dengan orang lain itu kata eommanya dia tipe orang yang suka menyelesaikan sendiri masalahnya tanpa mau berbagi dengan orang lain dan tidak membiarkan orang ikut campur mencoba bertanggung jawab sepenuhnya oleh sebab itu dia tidak pernah menolong orang lain karna dia juga tidak mau di tolong orang lain(poor oppa..kita tak bias hidup tanpa saling tergantung dengan orang lain,,),eommanya bilang Heenim hebat dalam mengendalikan diri karna apabila dia terluka atau sakit dia tidak pernah menangis tapi tahukah kamu?? Dia selalu menangis diam-diam ketika sedang sendiri tetapi dia akan kembali ceria lagi sesudahnya ,itu bukti kalau Heenim seorang yang selalu memendam masalahnya sendiri berusaha keras untuk tidak membuat orang mengkhawatirkanya orang yang terlihat kuat tapi sesungguhnya rapuh dan kesepian.
Dia juga sudah popular sejak sekolah dasar dapat di buktikan dengan gadis-gadis sekelasnya yang berebut duduk di sampingnya selain itu dia juga anak yang cerdas di buktikan dengan dia pernah menjadi siswa yang mendapat nilai sempurna di sekolahnya tapi lagi..lagi orang tak percaya kepadanya dan menuduhnya mencontek sehingga dia jadi malas belajar(kasian oppa..dia memang terlihat tidak pernah sungguh-sungguh dalam mengerjakan sesuatu sehingga orang tidak tahu dia banyak memiliki talenta tersembunyi,gurunya juga pernah mengatakan kalau oppa memiliki IQ 150 ketika masih disekolah dasar!DAEBAK),dia tidak suka berkeringat sehingga dia tidak terlalu punya teman laki-laki dan selalu bermain dengan anak perempuan sehingga anak laki-laki yang lain sering mengejeknya,dia juga tidak pernah bolos sekolah walau sakit pernah dia sakit tapi nekat sekolah anak laki-laki lain rebut di dalam kelas tapi dia hanya diam tiba-tiba guru menghukum mereka semua termasuk Heechul,Heechul yang ga terima protes sama gurunya tapi menurut gurunya karna dia di hokum adalah dia tidak menegur teman-temannya yang rebut sehingga dia juga harus di hokum tapi dasar Heenim dia ga terima sampai akhirnya dia nyeletuk “ DASAR BAWEL!!!” yang membuatnya gurunya semakin marah,Heenim ngaku sampai sekarang dia masih ingat kejadian itu(KEKEKE..)
Heenim juga pernah bertengkar dengan seorang gadis yang selalu mengambil makanannya sampai-sampai Heenim berkata kasar pada gadis itu yang membuatnya menangis dan tidak pernah mengambil makanannya lagi,dia juga pernah ikut kelas taekwondo tapi karna tidak mengerti prinsip-prinsip dasar dari taewondo dia tidak terlalu bias gerakannya lambat sampai ketika pelatih menyuruh dia bertanding dengan temannya yang lain tapi Heenim malah memukulnya sehingga di marahi pelatihnya karna dia memukul teman berlatihnya menurut Heenim apabila seorang sedang berkelahi pasti karna meributkan sesuatu yang tidak mereka suka dan mereka pasti akan memukulnya itu pemikiran Heenim kecil mengenai arti dari berkelahi(huwaaa..oppa polos banget!!!)
A Walk To Remember Kim Heechul
Heenim mengikuti audisi SMent pada tahun 2002,oppa ikut ajang starlight casting system dia bareng dengan beberapa temannya pergi ke Seoul,tapi meski telat ikut audisi terbuka karna dia gak terlalu kenal jalan-jalan di Seoul dia masih bisa ikut audisi karna bakatnya ngerayu dan penampilannya yang menawan.
Heenim pernah di tempatkan di satu grup for seasons bareng Hero,U-know,Kangin tapi grup ini menjadi grup yang gagal lantas di bubarkan hingga pada akhirnya Hero dan U-know di pilih bergabung dalam grup TVXQ yang memulai debutnya pada tahun 2007.Sebelum debutnya dalam member Super Junior,Heenim terlebih dahulu debut personal sebagai model,aktor dan mc penampilan pertamanya sebagai aktor adalah di drama Banolim 2 dan memiliki fans tersendiri bernama PETALS(kelopak bunga) tapi setelah debut di SUJU,namja yang bergolongan darah AB ini meresmikan nama untuk fans clubnya menjadi UNDEAD tapi karna nama PETALS sudah dahulu di kenal maka tak banyak orang yang tahu mengenai UNDEAD.
Masa-masa training sebelum debut Heenim merupakan saat-saat yang sangat penting para member berlatih dengan sangat keras,berikut postingan cyworld Heenim sebelum debut.
“sudahkah kita mengakhiri training kita hari ini?ataukah baru akan di mulai?kami berlatih sangat keras sampai malam,semua orang sangat letih dan hari ini Jungsoo pingsan karna kelelahan lagi bahkan sekarang dia tertidur lagi di atas kota besi padahal kami ingin pulang dan sedang menunggu mobil tapi dia tidak bisa menunggu aku berdiri menatapnya dari depan karna dia hampir terjatuh aku menopangnya tubuhnya dengan kedua tanganku sambil menatapnya.ahh sebenarnya aku tidak terlalu banyak bicara biarlah mereka,para dongsaeng bermain semau mereka karna aku tidak ingin menggunakan kemampuan hyungku untuk menakuti mereka aku adalah satu-satunya orang yang tidak tahu cara menghadapi mereka.hyung pasti sangat lelah dia yang telah menjagaku yang tidak bisa bekerja sama sebenarnya aku ingin berbagi tanggung jawab dan kesulitan dengan Jungsoo hyung tapi sekarang kau sedang tertidurdengan tanganku yang menahan tubuhmu agar tidak terjatuh.Kita adalah hyung mereka tapi aku hanya punya kau sebagai hyungku….Jungsoo hyung,tidur dengan nyaman saat itu..”
Pada tahun 2005 tepatnya tanggal 6 November 2005 Heechul resmi debut sebagai member dari SUPER JUNIOR bersama 11 member lainnya,grup ini sebenarnya merupakan grup percobaan saja karnanya dulu dinamakan SUPER JUNIOR 2005 artinya grup yang hanya akan ada selama tahun 2005 saja tapi seiring dengan makin banyaknya fans dari SUJU maka tittle 2005 di hapus sehingga SUJU masih ada hingga sekarang.Pertama kali debut di SBS inkigayo dengan single “TWINS” setelah performance para anggota SUJU menangis karna telah berhasil dengan baik dalam debut pertamanya.
Perjalanan karier dari Heechul tidaklah mudah bahkan setelah debut banyak yang kontra dengan dirinya,cemoohan,cibiran,hinaan kerap kali di tunjukkan padanya bahkan diantara member yang lain dialah yang paling banyak mendapat cemoohan dari kemampuan menyanyinya yang di nilai sangat buruk,kata-katanya yang kerap kali kasar dan seenaknya dalam mengemukakan pendapatnya di media,di katakan sebagai member yang ancapkali sebagai pembuat masalah bagi grupnya,di katakan dia sama sekali tak bisa menari dan masih banyak lagi kata-kata hinaan yang sering dia dapatkan yang hanya di tanggapinya dengan senyuman tanpa mau membalas kata-kata orang yang telah menghinanya dia berkata tiap orang pasti ada pro dan kontra dan dia siap menerimanya.
Pada tahun 2006 Heechul mendapat kecelakaan setelah selesai mengikuti upacara pemakaman ayah Donghae suju di Mokpo setelah pulang melayat mobil yang di tumpanginya akibatnya dia mendapatkan patah tulang di lima tempat kai kirinya,termasuk tulang pahanya,lutut dan pergelangan kaki yang memerlukan operasi selama 6 jam termasuk lidahnya yang juga memerlukan jahitan dia harus istirahat total dari semua kegiatannya selama 12 minggu baru di tahun 2007 dia bisa ikut kegiatan bersama member lainnya banyak fans yang memberikan surat,bunga dan lain-lain untuk mensupportnya selama di rawat di rs sehingga setelah dia keluar dari rs dia memberikan penghormatan pada seluruh fansnya dengan berlutut pada mereka(hiks..oppa…aku terharu…)pada tahun 2008 dia kembali harus di operasi untung mengambil batangan logam yang ada di pahanya dan dia tidak di perbolehkan melakukan gerakan-gerakan tari yang berat itulah sebabnya oppa selalu dapat tempat di belakang bukan karna dia tidak lincah ataupun tidak bisa menari tapi karna kondisi fisiknya yang tidak memungkinkan,Oppa juga pernah di lempar papan oleh fansnya ketika konser SS3 di Shanghai menyebabkan personil dari SUJU T ini, matanya lebam dan berdarah,Heechul juga ancapkali bertengkar dengan member lainnya ini di karenakan dia lebih mementingkan kegiatan personalnya di bandingkan grup seringkali dia absen latihan samapi-sampai Leeteuk menegurnya tapi dia malah membantah,bertengkar dengan Shindong dan juga Eunhyuk beberapa ELF bahkan mengatakan di fancafe super junior kalau dia adalah pembuat masalah sehingga dia keluar dari fancafe suju,dan juga dia pernah tidak ikut gladi untuk tampir sampai akhirnya ketika performance dia menyanyi dengan sumbang karnanya seminggu dia banyak mendapatkan cemoohan sehingga dia mulai berpikir untuk keluar dari suju.
Love and Friend
“cinta itu antara pria dan wanita ..begitu banyak wanita di luar sana tapi sahabat adalah pegecualian.dimana lagi aku bisa mendapatkan sahabat seperti Donghae?karenanya aku lebih memprioritaskan persahabatan”
Sebelum debut di SUJU Heechul dan Donghae sudah bersahabat akrab sejak masa trainee bahkan ada satu cerita yang mengejutkan mereka pernah menyukai wanita yang sama tapi karna Heechul tahu Donghae juga menyukai wanita yang di sukainya dia memutuskan untuk mengalah tiap kali bertemu dengan wanita itu dia selalu menceritakan hal-hal baik tentang Donghae sampai-sampai wanita itu jadi kesal dan berkata “tiap kali kita bertemu kau selalu menceritakan tentang Donghae begitupun dia kalau kami bertemu dia selalu menceritakan tentangmu” ini diartikan kalau sebenarnya Heechul dan Donghae saling mengalah sampai pada akhirnya tidak ada yang berhasil jadian dengan wanita itu keduanya memutuskan untuk mundur agar tidak ada yang terluka di antara mereka berdua, Donghae sendiri mengatakan mungkin ini jalan terbaik bagi mereka berdua ketika di Tanya mengenai hal ini Heechul menjawab ”setelah kejadian ini,aku merasa bila di hadapkan antara cinta dan persahabatan,laki-laki akan lebih memilih sahabat.sebelum debut aku merusak sesuatu manajer kami marah dan bertanya siapa yang melakukannya? Aku dan Donghae langsung menyahut bersama…AKU yang melakukannya”.Loyalty of man Heechul menyebutnya demikian Heechul mengatakan dia lebih memilih friendship di bandingkan cinta.
“Hankyung adalah hadiah dari Tuhan”
Kita semua pastinya sudah tahu kedekatan couple yang satu ini Heechul sangat menyayangi Hankyung mereka saling memperlakukan satu sam lain dengan baik bukan karan mereka sesame member,satu kamar tapi itu karna Hankyung harus pergi jauh dari rumahnya,harus selalu menangung sesuatu sendiri,menjadi temannya,sesame anggota Heechul merasa dia harus menjaga Hankyung bahkan lebih.ketika Hankyung memutuskan untuk keluar dari SUJU itu merupakan pukulan besar bagi Heechul seiring dengan single “Sorry Sorry” pada album ke 3 mereka yang mendunia yang berhasil menyapu bersih seluruh tangga lagu kabar buruk dating dengan keputusan Hankyung keluar dari suju selama 3 bulan lamanya Heechul selalu bersedih,mengurung diri di kamar di temani kedua kucing kesayangannya dan juga tidak muncul dalam acara apapun dia mengaku benar-benar kacau setelah kepergian Hankyung.
”aku terlalu dekat dengan satu orang teman saja ketika masih banyak teman yang menuju kearah yang sama”
Selama masa beratnya itu anehnya orang yang selalu menyemangati dan ada di dekatnya adalah Eunhyuk orang yang dia rasa tidak begitu dekat sebelumnya seperti ada jarak diantara mereka walaupun keduanya sudah saling memaafkan(tonton intimate note) atas kejadian di masa lalu mereka(sering berselisih paham yang membuat Heechul sering keluar dari dorm apabila bertengkar dengan member yang lain) tapi menurut member yang lain Heechul dan Eunhyuk akan sangat mustahil bisa akrab satu sama lain keduanya sama-sama keras kepala tapi Heechul sudah berusaha untuk mendekatkan diri pada Eunhyuk seperti menemaninya makan ketika mereka ada pemotretan saat itu Eunhyuk terlihat makan di pojokan sendirian sang leader Leeteuk yang kasihan melihatnya berniat untuk menemani Eunhyuk makan tapi Heechul sudah terlebih dahulu dating dan menemaninya makan walau keduanya saling diam ketika makan (wkwkwk Teukie oppa ketawa pas nyeritain ini) bisa di lihat sedikit demi sedikit Heechul mulai membuka diri untuk tidak larut dalam kesedihan dan berusaha akrab dengan semua member.
Hal yang membuat Heechul terharu adalah di saat Eunhyuk datang padanya sewaktu dia terpuruk dan ingin keluar dari suju Eunhyuk berkata ’hyung memang tidak bagus dalam menyanyi ataupun menari tapi kami membutuhkan kamu hyung!kami tidak bisa bertahan tanpamu,kami sudah menyiapkan tempat untukmu di album terbaru kita kau bisa langsung bergabung’ bagai banjir air mata ketika menceritakan itu(tonton strong heart ep 27)sehingga sampai sekarang dia masih bertahan dan ada di suju ,Heechul juga mengungkapkan pendapatnya mengenai kepemimpinan Leeteuk dia mengatakan kalau Leeteuk adalah orang yang membuatnya kagum karna tak pernah berubah dari awal debut sampai sekarang tiap kali selesai bekerja dia akan mengucapkan terima kasih pada semua kru dan staff dengan cara membungkuk sampai 90 derajat yang kadang tidak di lakukan oleh penyanyi yang sudah sukses ketika mendengar hal itu Leeteuk tak bisa menahan air matanya ,Heechul dan Leeteuk dapat dikatakan sangat akrab walaupun tidak terlalu terlihat di public tapi mereka saling membela seperti GO Mblaq yang mengira Heechul adalah Gay tapi dengan tegas Leeteuk membela kalau Heechul bukan gay dan sebagai leader dia menjamin hal itu di saat yang berbeda Heechul juga membela Leeteuk atas kesalahpahamannya dan Suzy dari Miss A mengenai maksud Leeteuk mengatakan Suzy terlihat gemuk dengan mengatakan Leeteuk tidak bermaksud berkata Suzy gemuk walaupun gemuk dia tetap cantik(hal ini menjadi perdebatan antara Leeteuk dan fansnya Suzy)
Heechul dan Yesung
Sepintas dua orang ini tidak terlihat akrab bahkan Heechul menganggap Yesung orang yang aneh(bukannya oppa sama aja anehnya???plakkk di mutilasi Petals) kedekatan mereka di mulai dari kecemburuan Heechul pada Yesung karana Hankyung sering curhat padanya tapi ketika Hankyung cerita kalau Yesung orang yang nyaman untuk di ajak curhat akhirnya Heechul ikut-ikutan curhat pada Yesung dia sering curhat pada Yesung kalau dia gak suka nyanyi dan Yesung sering nasehatin dia kalau nyanyi&drama sama-sama butuh penghayatan,Heechul sudah bisa penghayatan di acting dan dia pasti bisa menghayati lagu walau sepertinya Yesung tidak melakukan apa-apa ketika Heechul terpuruk tapi sebenarnya dialah otak dari semua yang dilakukan para member lain untuk menghiburnya seperti ide Yesung untuk nyuruh Teukie oppa sering-sering ngomong ke Heechul,Yesung nyuruh Siwon buat rajin-rajin cerita ke Heechul*walaupun jayus..kekeke..*,Yesung nyuruh EunHae buat ngajakin Heechul main terus,Yesung nyuruh Kyuhyun ngajakin Heechul main game,Yesung nyuruh Wookie&Shindong buat masakin makanan kalau Heechul mulai bosan,dan Yesung nyuruh Sungmin buat ngajak Heechul belanja semua member di buat mempunyai peran untuk kesembuhan Heechul dan berusaha agar Heechul tetap merasa nyaman ada di SUJU,karenanya dapat kita lihat sekarang di setiap kesempatan melalui media,twitter seringkali Heechul yang dulu lebih cenderung individual tapi sekarang selalu menyertakan Super Junior di setiap kata-katanya untuk album ke 4 kemarin Heechul rela menolak beberapa pekerjaan individual juga tawaran 3drama hanya untuk focus pada album terbaru SUJU dan juga pada album ke 5 Heechul rela berhenti sebagai dj di Youngstreet radio untuk focus pada album terbaru mereka.Ketika semua orang nyuruh Heechul melupakan Hankyung ,Yesung menentang itu “JANGAN pernah melupakan orang yang sudah pergi,kita Cuma perlu ingat dia selamanya orang hidup itu untuk mengenamg sesuatu bukan untuk melupakannya!” sejak itu Heechul dan Yesung jadi deket banget mereka makin sering curhat,ngobrol,bisik-bisik(?)kata Heechul pada Yesung”Yesung ah kau itu sangat sempurna! Tapi ada satu yang tidak kusuka kau itu CEMBURUAN!”Yesung memang sering cemburu bila Heechul dekat dengan orang lain salah satunya Sulli F(x) Yesung takut Heechul di rebut Sulli!!wkwkwkwkwkwk,Heechul suka sekali dengar suara Yesung jadi apabila dia di acara suatu program yang menyinggung masalah vocal dia selalu menyelibkan nama Yesung di dalamnya.
Sekarang Heechul oppa sedang melaksanakan wajib wamil semua fans tak menyangka keputusannya yang mendadak itu walaupun semula dia tidak ingin memberitahukannya kepada para fans tapi pada akhirnya berkat nasehat dari member-member yang lain dia setuju memberitahukannya pada semua fans yang setia mendukungnya karna menurutnya dia harus bersikap baik pada fans karna tanpa fansnya dia bukanlah siapa-siapa,kepada semua ELF dia berpesan untuk tidak menangis kalau kita menangis di juga akan ikut menangis kadi tersenyumlah! Dia berjanji untuk menjadi orang yang berbeda ketika dia kembali.
“SUPER JUNIOR seperti sebuah rumah untukku ketika aku benar-benar ingin pergi tapi aku pasti akan selalu kembali ke sana”(Kim Heechul)
Cr :berbagai sumber
Comments
Post a Comment